Berjamaah Meningkatkan Ekonomi Islam

MARGASARI - Sebagai agenda rutin bulanan, tepatnya pengajian ahad wage Baitut Tamwil Muhammadiyah (BTM) Artha Surya pada 29/4, yang kali ini bertempat disaudari Melan Mei Sulistiana selaku karyawan BTM Artha Surya Cabang Margasari. Sebagai media silaturahmi antar karyawan dan juga untuk sebagai kajian ilmu. Pengajian ini adalah pengajian terakhir untuk semester pertama dan pengajian dilanjut disemester kedua setelah lebaran yaitu syawalan dengan mengundang seluruh pengurus dan pengawas", ungkap Arip Hidayat sebagai Manager BTM Artha Surya pada sambutannya. Dan karena ada kegiatan Slawi Expo karyawan dibagi ada yang jada stand BTM, tambahnya.
H. Dr. Kistori selaku pemateri mengajak seluruh karyawan BTM untuk flashback kembali ditahun-tahun perjuangan tokoh islam, yang kita kenal diantaranya K.H. Mas Mansur, Prof.Dr. Hamka dan mengikatkan kembali bahwa di dunia ini ada preman-preman ekonomi yang berencana mengeruk ekonomi Islam.
Dengan mendirikan pabrik-pabrik milik preman tersebut, terutama perusahaan-perusahaan yang mengeruk kekayaan di Indonesia ini dan dengan pekerjanya seluruh umat islam kebanyakan.
Oleh karena itu waktu Muktamar Pemuda pada 20 tahun silam, saya mengusulkan tentang didirikannya pabrik milik Muhammadiyah dengan pekerjanya seluruh kader masing-masing daerah, agar tetap terjaga terutama kader muda sebagai penerus perjuangan Muhammadiyah dengan kadernisasi", jelas H.Dr. Kistori.
Tahun 2018 ini juga merupakan tahun politik dimana pemuda umat Islam mulai berbalik pemikiran dengan menyalonkan orang-orang pintar yang lebih mengutamakan kesejahteraan rakyatnya dan agar umat Islam ikut juga berperan dalam pembuatan peraturan.
Diakhir materi beliau berpesan untuk memantapkan hati dan solidkan berjamaah di Muhammadiyah, kuatkan aqidah kita agar tidak meleset, harus profesional dan berlaku amanah. Dan ciptakan ekonomi syariah yang menjadi lokomotif perputaran ekonomi di Indonesia", tutupnya.(az)

No comments:

Post a Comment

Adbox

@templatesyard